Donasi buat Palestina mengalir deras dari Bulukumba: Pelajar, pegawai hingga pejabat

- 23 November 2023, 14:52 WIB
Para siswa SD 58 Tanete Kecamatan Bulukumpa menggalang donasi buat Palestina - Donasi buat Palestina mengalir deras dari Bulukumba: Pelajar hingga pejabat
Para siswa SD 58 Tanete Kecamatan Bulukumpa menggalang donasi buat Palestina - Donasi buat Palestina mengalir deras dari Bulukumba: Pelajar hingga pejabat /WartaBulukumba.Com

Salah seorang guru, Evi Elvira, melalui unggahan di akun media sosialnya mengungkapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah berpartisipasi.

"Donasi untuk Palestina, terima kasih orang tua peserta didik, terima kasih anak-anak hebat, terima kasih teman-teman Sahabat58," bunyi caption yang disematkan pada video dan foto aksi kemanusiaan di SDN 58 yang diunggahnya.

Membasuh Luka Palestina

Aksi 'Membasuh Luka Palestina' digaungkan BAZNAS Bulukumba sejak sebulan terakhir dan menyedot antusiasme masyarakat Bulukumba dari berbagai kalangan untuk menyalurkan donasi buat Palestina.

Penyaluran satu jalur, hanya melalui BAZNAS Bulukumba. Setiap individu, institusi, komunitas, lembaga dan sebagainya boleh melakukan penggalangan dana dan dikumpulkan ke Kantor BAZNAS Bulukumba.

Baca Juga: Membasuh luka Palestina, BAZNAS Bulukumba galang dan serukan bantuan kemanusiaan

Sehari sebelumnya, donasi masyarakat Bulukumba untuk Palestina digalang oleh para guru dan siswa SMP dan SDN 80 Bulukumba, Salassae, Kecamatan Bulukumpa pada Rabu, 23 November 2023. Di hari yang sama, donasi dari SMP Satap 8 Bulukumba dan donasi dari Majelis Taklim dan TKA/TPA se-Ekatiro, Kecamatan Bonto Tiro.

Pada Selasa, di  SMAN 2 Bulukumba, Kecamatan Bulukumpa, Rp11 juta terkumpul. Kemudian donasi mengalir pula dari MTs Mannaungi.

Bantuan Kemanusiaan juga datang dari Bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf melalui program lelang semangka Kebun Bersama, sebanyak Rp60 juta. Donasinya disetorkan oleh Sekretaris Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Bulukumba.

Kepedulian juga ditunjukkan Kejari Bulukumba, Anggoro87 Racing Team Bulukumba, SMPN 8 Bulukumba, Sedekah SEMANGKA untuk Palestina Syukuran Panen Petani Desa Bontosunggu, menjual hasil panen dengan "BAYAR SEIKHLASNYA" Program Charity For Palestine yang diinisiasi oleh Kebun Bersama dan dukungan berbagai kalangan di Bulukumba  kepada Palestina.

Sehari sebelumnya, BAZNAS Bulukumba menggelar Maulid Nabi Muhammad SAW yang dirangkaikan dengan Sosialisasi ZIS disertai penggalangan donasi untuk Palestina yang terkumpul sebanyak Rp.816.000 di SMPN 47 Bulukumba.  Donasi juga meruah dari Jamaah Masjid ICDT pada hari Jumat. Terkumpul sebanyak Rp.5.657.500, plus Rp. 3.275.000 dari STIKES Panrita Husada Bulukumba.

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah