The International 10 perebutkan hadiah Esports terbesar yang pernah ada, Rp570 miliar

13 Oktober 2021, 14:13 WIB
Tim Dota 2 Dunia memperebutkan hadiah Rp581 miliar pada TI 10 di Rumania /Instagram.com/@Dota

WartaBulukumba - Ajang Esports The International 10 (TI10) telah menjadi arena terbesar Dota 2 di tahun ini.

Para player dan talenta Esports terbaik saling bertarung memperebutkan uang hadiah terbesar sepanjang sejarah turnamen Esports di dunia,

Sebenarnya even ini sempat tertunda lebih satu tahun, termasuk satu bulan sebelum turnamen digelar sehingga harus pindah lokasi ke Bucharest, Rumania.

Baca Juga: Beberapa pemain PSM Makassar dibekap cedera jelang Seri 2 BRI Liga 1

Ajang ini mulai digelar sejak 7 Oktober dan akan tuntas pada 17 Oktober 2021.

Sebanyak 18 tim esports saling bertarung satu sama lain untuk memperebutkan total hadiah sebesar USD 40 juta atau sekitar Rp570 miliar.

Setelah melalui penyisihan grup, turnamen terbesar Dota 2 tersebut memasuki babak finalnya dimana 16 tim esports teratas akan menjadi sorotan The International di Arena Nationala, di Bucharest.

Baca Juga: Petualangan Demi Lovato yang konsisten memburu UFO

Melansir situs Dotesport, Rabu 13 Oktober 2021, 16 tim yang tersisa mampu bertahan atau mendominasi di babak penyisihan grup hingga sejauh ini.

Sebanyak 8 tim yang berada di braket bawah masih memiliki kesempatan menaklukkan tim-tim di braket atas hingga akan terpilih 12 tim menuju hari kedua.***

Editor: Nurfathana S

Sumber: Dotesport

Tags

Terkini

Terpopuler