Nasi kuning bajabu di Kedai Azzifa: Kelezatan tersembunyi di tepian Jalan Poros Bulukumba-Sinjai

- 21 Agustus 2023, 17:18 WIB
Nasi kuning bajabu, salah satu menu andalan Kedai Azzifa di pinggir Jalan Poros Bulukumba-Sinjai.
Nasi kuning bajabu, salah satu menu andalan Kedai Azzifa di pinggir Jalan Poros Bulukumba-Sinjai. /WartaBulukumba.Com

WartaBulukumba.Com - Rasa lapar niscaya terbayar dan kelezatan akan berdenyar. Di pinggir Jalan Poros Bulukumba-Sinjai, ada rasa yang memukau selera: nasi kuning bajabu.

Tidak sulit menemukannya. Kedai Azzifa berdiri anggun di sana, di tepian Jalan Poros Bulukumba, Sinjai, tepatnya di Desa Bonto Bangun, Kecamatan Rilau Ale, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Rempah-rempah  menyatu dalam setiap butiran nasi kuning. Namun, yang membuatnya luar biasa adalah bajabu. Parutan kelapa yang merenda lidah dengan kelembutan gurih, mengajak kita menjelajah kekayaan Bumi Bulukumba lewat rasa.

Baca Juga: Recommended di jalan poros Bulukumba-Sinjai: Kedai Azzifa! Menu buka puasa dan kue lebaran yang menggiurkan

Di bawah cahaya matahari yang merayap, dalam aroma yang lembut, suap demi suap mengurai cerita. Dalam setiap gigitan, terukir pengalaman tak terlupakan. Nasi kuning bajabu, lebih dari makanan, ia adalah kisah dan rahasia yang membelai indera.

Di tepian Jalan Poros Bulukumba-Sinjai, di antara jajaran pepohonan yang memberikan teduh dalam teriknya matahari, Kedai Azzifa memeluk kelezatan bersama sang owner, Satriani Bunda.

Kerap mencuri pandangan setiap pelintas yang menyisir jalan yang berkelok di antara pemandangan alam yang asri, mengintip aroma harum yang menyebar.

Baca Juga: Nasi kuning pakai bajabu dan sambal cobek? Pesan saja di Kedai Azzifa di pinggir Jalan Poros Bulukumba-Sinjai

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x