Geger! Jasad KH Maimun Zubair ternyata masih utuh setelah dikubur selama empat tahun

- 26 Juli 2023, 22:05 WIB
KH Maimun Zubair
KH Maimun Zubair /Dok website resmi NU

WartaBulukumba - Suatu keajaiban yang menggetarkan hati terjadi di Kompleks Permakaman Al Ma'la ketika petugas membongkar makam KH Maimun Zubair, tokoh agama terkemuka Indonesia, setelah empat tahun dimakamkan.

Jasad yang masih utuh ini mengundang kekaguman tentang misteri kesucian yang menyelimutinya.

Kuburan di Permakaman Al Ma'la, yang dikenal sebagai tempat peristirahatan para sahabat dan keluarga Rasulullah SAW, diatur untuk dibongkar setiap 4-5 tahun guna mengatasi keterbatasan lahan pemakaman. Jasad yang hancur akan dipindahkan, tetapi jika masih utuh, akan tetap dibiarkan.

Baca Juga: 17 ide lomba keatif untuk memeriahkan Agustusan

Pada awalnya, rencana pemindahan jasad KH Maimun Zubair telah diatur. Namun, semua itu berubah ketika para petugas menemukan bahwa jasadnya masih utuh, menghadirkan keberadaan spiritual yang tak terduga.

Muhammad Ali, salah satu petugas makam, mengonfirmasi keajaiban ini dalam sebuah video yang diunggah oleh Rifqil Muslim Suyuthi melalui akun Twitter @rifqilmoeslim pada 24 Juli 2023.

"Alhamdulillah. Beberapa hari yang lalu makam KH Maimoen Zubair dibongkar dengan kondisi jasad masih utuh, sehingga beliau tetap dimakamkan di Ma’la."

Baca Juga: Peluang gemilang bagi lulusan SMA dalam Seleksi CPNS 2023/2024

Keajaiban ini segera menyebar dan menyentuh hati banyak orang. Tumpukan batu dan dua papan yang melambangkan makam KH Maimun Zubair berdiri tegak di lokasi yang kini menjadi saksi bisu dari keajaiban yang luar biasa ini.

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x