Para pemeran film Aquaman and the Lost Kingdom

- 20 Desember 2023, 17:08 WIB
Aquaman and the Lost Kingdom
Aquaman and the Lost Kingdom /CBR

WartaBulukumba.Com - Di sini Atlantis yang hilang itu. Di sini peradabannya, cerita seru yang memantik penasaran dunia sains sekaligus fiksi. Mulai Rabu, 20 Desember 2023 film Aquaman and the Lost Kingdom menderu di dasar samudra! Layar bioskop Indonesia hari ini menggebu oleh penonton.

Karya epik yang digarap oleh sang sutradara, James Wan, memukau dengan jajaran bintang dunia yang mempersembahkan kisah fiksi ilmiah paling dinanti, terutama olehmereka yang  penasaran dengan mitologi peradaban Atlantis.

Sekuel dari film fenomenal "Aquaman" yang dirilis pada 2018, menggambarkan perjalanan heroik Arthur Curry, atau yang lebih dikenal sebagai Aquaman, dalam menghadapi dendam yang tak berkesudahan dari penjahat Black Manta.

Baca Juga: Iko Uwais dan Jet Li beradu akting dalam film Nonstop

Kisahnya tak hanya mengungkapkan konflik antar individu, tetapi juga memperlihatkan betapa tegarnya Aquaman dalam melindungi kerajaannya dari ancaman yang semakin kuat dan kejam.

Berbeda dengan petualangan sebelumnya, "Aquaman and the Lost Kingdom" membawa latar belakang yang lebih dalam, di mana kekuatan mitos dari Black Trident menambahkan dimensi baru pada kekuatan dan keganasan sang penjahat.

Aquaman, tidak sendirian dalam perjuangannya, terpaksa meminta bantuan dari mantan Raja Atlantis yang terpenjara, Orm, dalam upaya membentuk aliansi yang tak terduga.

Berikut para pemeran film Aquaman and the Lost Kingdom.

Baca Juga: Film 'Saranjana: Kota Ghaib' mengungkap peradaban maju di dimensi lain

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x