Lirik filosofis dengan 'musik rumit tapi enak': Dream Theater

13 Mei 2023, 14:08 WIB
Dream Theater / Instagram/@dreamtheaterofficial

WartaBulukumba - Tidak lagi muda namun usia menua memahat mereka kian garang di panggung, Dream Theater, band musik rock legendaris yang tetap progresif.

"Kesangaran' Dream Theater terbentuk pada tahun 1985 di Massachusetts, Amerika Serikat ini terlihat saat menggelar konser di Solo pada Jumat malam, 12 Mei 2023.

Digawangi James LaBrie pada vokalis, John Petrucci sebagai gitaris utama dan backing vokal, John Myung pembetot bas, Jordan Rudess pada keyboard, dan Mike Mangini penggebuk drum.

Baca Juga: Lagu 'The Alien' membuka konser Dream Theater, band musik progresif legendaris

Dream Theater sering dianggap sebagai salah satu band musik progresif paling berpengaruh di dunia, dengan musik mereka yang kompleks dan eksperimental serta teknik yang sangat canggih.

Dream Theater menggabungkan berbagai genre musik seperti metal progresif, rock, jazz, dan musik klasik. 

Mereka sangat terkenal dengan teknik bermain instrumental yang sangat rumit dan penuh detail, yang menunjukkan kemampuan masing-masing anggota band yang sangat terampil. Sangat rumit namun enak di telinga.

Baca Juga: Lagu terbaru 'Bleeding' Phinisi East Kingdom duet vokalis Jerman, liriknya ditulis Jeremy Peco dari Amerika

Dream Theater juga sering menghadirkan lirik-lirik yang kompleks dengan tema-tema yang beragam, termasuk spiritualitas, filosofi, dan kehidupan.

Dream Theater telah merilis sejumlah album studio sejak awal karir mereka, termasuk "Images and Words" (1992), "Metropolis Pt. 2: Scenes from a Memory" (1999), dan "Distance over Time" (2019).

Pagelaran konser Dream Theater membakar antusiasme para  penggemarnya di Indonesua pada Jumat malam, 12 Mei 2023.

Baca Juga: Lirik lagu 'Laha Bete' karya seniman Bulukumba yang bergema di pembukaan Porprov dan fakta di baliknya

 

Prolog konser ditandai lagu "The Alien" yang berdentum dengan gebukan drum Mike Manghini yang sangat memukau.

James LaBrie dan kawan-kawan mulai menghentak saat jarum jam tepat menunjuk pukul 20.00 WIB.

Setelah "The Alien", Dream Theater mengalir kencang dengan tiga lagu lainnya dari album teranyar mereka, yaitu "A View From Top of The World" yaitu "Answering The Call", "Sleeping Giant", dan "A View Top of The World".

Baca Juga: Lirik lagu Lenggang Puspita karya Guruh Soekarno Putra yang dipopulerkan Afgan dan viral di TikTok

James LaBrie memulai interaksi dengan penonton setelah menyanyikan lagu "6:00". Ia bertanya, "Ini hebat, kalian bersama kami?". Ia kemudian mengungkapkan bahwa ini adalah konser terakhir dari "Top of The World Tour" dan meminta penonton untuk tidak membuat kesalahan.

Para penonton bersorak meminta Dream Theater menyanyikan lagu "Metropolis" dari album "Images and Words", namun lagu tersebut tidak dimainkan.

Mengutip Antara pada Jumat, penonton konser Dream Theater mulai berdatangan untuk menukarkan tiket di loket yang telah dibuka sejak pukul 10.00 WIB pagi.

Penyelenggara konser Dream Theater, Rajawali Indonesia, baru mengizinkan penonton memasuki area pada pukul 18.00 WIB.

Penonton yang datang umumnya mengenakan pakaian dan atribut serba hitam. Beberapa penonton terlihat datang bersama keluarga mereka.***

Editor: Alfian Nawawi

Tags

Terkini

Terpopuler