BPD Bontoharu duduk melingkar gelar penyegaran tupoksi

- 10 Maret 2021, 20:45 WIB
Seluruh anggota BPD ikuti pelatihan di Aula Kantor Desa Bontoharu.*
Seluruh anggota BPD ikuti pelatihan di Aula Kantor Desa Bontoharu.* /Nurfathana S/WartaBulukumba/Nurfathana S

WartaBulukumba - Hari Rabu yang berseri-seri Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Bontoharu beserta jajarannya duduk melingkar Aula kantor Desa Bontoharu Kecamatan Rilau Ale Kabupaten Bulukumba.

Rabu 10 Maret 2021 sebagai agenda penguatan tentang tupoksi BPD dilakukan pelatihan dengan menghadirkan narasumber dari P3MD Bulukumba.

Sejumlah materi yang menjadi pembahasan utama adalah tugas-tugas dan tujuan adanya BPD di lingkup pemerintahan desa. Bagaimana pengawasan kinerja pemerintah dan  pengelolaan aspirasi masyarakat serta beberapa tugas lainnya.

Baca Juga: Andi Utta: Pengelolaan Hutan Raya adalah PR kita semua

Kegiatan ini adalah bentuk penyegaran untuk kemungkinan-kemungkinan adanya informasi baru yang bisa diperoleh oleh seluruh anggota BPD Bontoharu.

Kiat-kiat dalam mengemban tugas disampaikan oleh dua pemateri yaitu bapak Sunandar dan Iwan Salassa. Mereka menaruh harapan terhadap kinerja BPD agar mempertahankan perjalanan tugas selama menjabat dengan baik dan sesuai koridor yang telah ditegaskan.

“kami berharap di Desa Bontoharu ini BPD bisa tetap berjalan sesuai tupoksi,” kata Iwan Salassa pada ruang bincang-bincang yang telah tersedia di Aula Kantor Desa Bontoharu.

Baca Juga: Mana yang tepat? Istilah 'Bumi Panritalopi' atau 'Butta Panrita Lopi'?

Peserta pelatihan yang mereka namai dengan bimtek menyambut baik harapan tersebut. Sebagai pelaksana tugas mereka merasa senang mendapatkan ilmu yang bisa diterapkan yang akan menemani langkah selama beberapa tahun ke depan.***

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x