Masyarakat Bulukumba menyebutnya 'paipai', inilah beragam manfaat kesehatan dari daun sambiloto

- 8 Maret 2023, 22:04 WIB
Ilustrasi daun sambiloto
Ilustrasi daun sambiloto / PMJ News

WartaBulukumba - Salah satu obat tradisional yang kini diakui pengobatan modern adalah daun sambiloto. Masyarakat Bugis Makassar, termasuk di Bulukumba, menyebutnya 'paipai'.

 

Rasanya memang begitu pahit namun tanaman ini pemilik banyak khasiat yang sangat manis. 

Di Bulukumba, setika seseorang batuk parah, biasanya seseorang lainnya akan segera keluar rumah mencari daun sambiloto. Lalu dia memberikan daun yang pahit itu untuk dikunyah oleh penderita batuk tersebut.

Baca Juga: Buah winter melon di Bulukumba disebut kunrulu, inilah sejumlah khasiatnya untuk kesehatan

Orang Bulukumba juga mengoleskan daun sambiloto yang direbus terlebih dahulu untuk mengatasi ruam yang sangat gatal. 

Penelitian menunjukkan bahwa daun sambiloto adalah obat tradisional  yang efektif untuk berbagai penyakit.

Mengutip laman Exquisitemag.com, daun sambiloto di Afrika digunakan untuk memasak berbagai hidangan dan makanan lezat, tetapi tidak semua orang menyadari banyak manfaat kesehatannya terutama yang diperoleh dari jus daun pahit.

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x