Tragedi Kanjuruhan BRI Liga 1, sejumlah pesepak bola dunia ucapkan bela sungkawa

- 3 Oktober 2022, 14:55 WIB
Ditendang, dipukul hingga tersungkur, aksi TNI AD melerai suporter kelewat batas, Tragedi Kanjuruhan Malang
Ditendang, dipukul hingga tersungkur, aksi TNI AD melerai suporter kelewat batas, Tragedi Kanjuruhan Malang /Twitter/@Android_AK_47/
 
WartaBulukumba - Tragedi Kanjuruhan di Malang menorehkan luka dan duka di jagat sepak bola Indonesia.
 
Tragedi Kanjuruhan pun sontak menuai perhatian internasional. Ucapan simpati dan bela sungkawa mengalir deras di berbagai platform media sosial.
 
Sejumlah pesepak bola dunia tak ketinggalan mengunggah ucapan duka dan doa di akun medos mereka dalam menyikapi  Tragedi Kanjuruhan dalam lanjuan kompetisi BRI Liga 1 di Malang yang mengakibatkan sedikitnya 127 orang tewas. Dua di antaranya adalah anggota Polri.
 
 
Pemain sepak bola asal Spanyol, Sergio Ramos mengungkapkan rasa simpati terhadap Tragedi Kanjuruhan di Malang yang pecah pada Sabtu, 1 Oktober 2022.
 
"Heartbreaking. Our thoughts are with the victims and their families.  #Indonesia," tulisnya melalui akun Twitter @SergioRamos, seperti dilihat WartaBulukumba.com pada Senin, 3 Oktober 2022.
 
Pemain bola asal Jerman, Mezut Ozil, juga melontarkan simpati sambil menyampirkan doa melalui Twitter pada Ahad kemarin dalam Bahasa Indonesia.
 
 
"Turut berbelasungkawa untuk semua korban meninggal dalam peristiwa di Malang, Indonesia. Saya berdoa untuk para korban semoga ditempatkan di tempat yang paling mulia di sisi TUHAN  #KanjuruhanStadium," tulis Mezut Ozil.
 
Wayne Rooney juga terpantau mengunggah ucapan duka di akun Twitter-nya pada Ahad kemarin.
 
"Devastating to hear of the events at the Kanjuruhan Stadium in Indonesia last night. Shocking news. Thoughts are with all family and friends and everyone affected," tulisnya melalui akun Twitter @WayneRooney.
 
 
Sementara itu Lukas Podolski tak ketinggalan menyematkan tagar RIP dan kalimat dalam Bahasa Indonesia yang dimaksudkan sebagai penyemangat agar sepak bola Indonesia bisa bangkit lagi.
 
"To people in Malang: "TURUT BERDUKA CITA” Bangkit Bola #Indonesia #RIP," tulisnya melalui akun Twitter @Podolski10.***
 
 
 

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x