Terkait kasus Brigadir J, ini nama-nama 15 anggota Polri yang dimutasi

- 5 Agustus 2022, 11:04 WIB
Ilustrasi polisi tembak polisi.
Ilustrasi polisi tembak polisi. /Pixabay/mwewering/

WartaBulukumba - Pusaran kasus polisi tembak polisi yang menewaskan Brigadir J terus berlanjut.

Di saat pengusutan masih sedang berlangsung, ada mutasi di tubuh Polri.

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi mutasi terhadap 15 anggotanya terkait kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Baca Juga: Kian membara! Gus Samsudin laporkan Pesulap Merah ke Polda Jatim

Mutasi tersebut tertulis dalam Surat Telegram Nomor 1628/VIII/Kep/2022 tertanggal 4 Agustus 2022. Para personel yang dimutasi sedang diperiksa oleh tim khusus.

"Yang dimutasi sebagai Pamen Yanma Polri dalam status proses riksa oleh Irsus Timsus," jelas Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo dlansir dari PMJ News pada Kamis, 4 Juli 2022.

Sebelumnya, Kapolri juga telah mencopot Irjen Ferdy Sambo dari jabatan Kadiv Propam dan dimutasi sebagai perwira tinggi Pelayanan Markas (Yanma) Polri.

Baca Juga: Lagi kasus 'polisi tembak polisi', Polda Metro Jaya sebut ada kelalaian

Sementara itu, Wakabareskrim Irjen Syahar Diantono kemudian ditunjuk untuk mengisi posisi Kadiv Propam Polri menggantikan Ferdy Sambo.

Halaman:

Editor: Nurfathana S

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x