Kemah pemuda tani Bulukumba di pinggir Sungai Kantang bakal mengalirkan agenda gerakan terbaru

- 13 Februari 2023, 05:00 WIB
Kemah pemuda tani Bulukumba di pinggir Sungai Kantang
Kemah pemuda tani Bulukumba di pinggir Sungai Kantang /WartaBulukumba.com/Sri Puswandi

WartaBulukumba - Hujan mengguyur namun cinta tetap berdebur, seperti aliran Sungai Kantang yang membelah dua kecamatan di Kabupaten Bulukumba, yang pinggirannya menjadi lokasi berkemah para pemuda tani.

Selain silaturahim dan diskusi seru di bawah tenda, puluhan pemuda tani Bulukumba ini datang dengan setumpuk agenda gerakan-gerakan baru yang diformulasikan untuk pelestarian alam dan hari depan agraris di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Puluhan pemuda tani ini berasal dari beberapa desa di Kabupaten Bulukumba. Tenda digelar dan keakraban berdenyar selama dua hari. Kebersamaan dan kesepahaman dibangun. Mereka berkemah mulai Ahad kemarin dan dijadwalkan tuntas hari ini Senin, 13 Februari 2023.

Baca Juga: Melihat Bulukumba dari Batu Pallantikang di Desa Salassae

Guyuran Air hujan tidak menyurutkan semangat. Para pemuda tani ini terlihat menikmati acara ngopi bareng sambil meneguk diskusi-diskusi bernutrisi.

Malam mengirim udara dingin hingga pagi tiba. Beberapa pemuda tani terlihat memancing ikan di Sungai Kantang. Ikan-ikan hasil mancing lalu dibakar dan disantap bersama. 

Sungai Kantang mengalir membelah wilayah Desa Salassae di Kecamatan Bulukumpa dan Desa Bontoharu di Kecamatan Rilau Ale. Sungai Kantang terletak di kawasan Anyorang. 

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x